menu
close

KAMAD MTsN 1 BANYUWANGI PIMPIN Langsung KEGIATAN JUM’AT GERBANG (GERAKAN BERBAHASA ASING)

Banyuwangi,(MTsN 1) — JUMAT, ( 09/08/24). Kegiatan GERBANG atau yang dikenal “Gerakan berbahasa asing” terlihat sedikit berbeda dari biasanya. Terlihat H.Munawar Effendi,S.Pd.,M.Pd.I Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Banyuwangi tampak memimpin dan terlibat langsung mempraktikkan percakapan berbahasa asing dengan para siswanya. Seluruh dewan guru turut serta berpartisipasi berdialog menggunakan bahasa asing ( Inggris & Arab ) dengan menyebar membentuk lingkaran di halaman utama madrasah.

H.Munawar Effendi,S.Pd.,M.Pd.I selaku Kamad MTsN 1 Banyuwangi menyampaikan kegiatan ini akan rutin dilaksanakan setiap hari Jumat pagi sebelum kegiatan mengaji bersama. “Mulai hari Senin sampai Kamis kalian akan mendapatkan materi – materi terkait kebahasaan baik Arab maupun inggris, dan setiap Jumat akan kita praktekkan bersama dan siapa yang bisa menjawab pertanyaan dari saya akan langsung mendapatkan hadiah dari saya sebesar Rp.400.000”. Tutur beliau

Kegiatan ini masih mendalami “Greeting & At-taaruf” yang dipimpin oleh guru – guru mapel bahasa inggris dan bahasa arab, lalu dilanjutkan dengan memberikan dan menyiapkan para siswa untuk melakukan percakapan yang berkaitan dengan aktivitas siswa sehari – hari seperti saling sapa dan perkenalan singkat.Kegiatan selanjutnya, siswa – siswi diminta untuk mempratikkan sebuah dialog sapaan.Tujuan diadakanya kegiatan GERBANG secara rutin selain melatih para siswa dalam berbahasa asing tetapi juga untun membiasakan para peserta didik dalam berkomunikasi menggunakan bahasa asing.(Tim Humas )