Banyuwangi, 3 Februari 2025 – MTsN 1 Banyuwangi kembali menggelar kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Rahmatan lil ‘Alamin (P5RA) dengan tema Kewirausahaan. Pada kegiatan yang berlangsung hari ini, para guru pembimbing akademik bekerja sama dengan paguyuban wali murid untuk membimbing siswa dalam pembuatan berbagai jenis makanan dan minuman sesuai dengan kelas masing-masing.
Yang menarik, dalam P5RA kali ini rombongan belajar (rombel) VIII-D dengan pembimbing akademik, Ibu Diyana Kartikasari ,S.Pd menghadirkan Mrs. Jia Jia, seorang guru elementary dari Taipei. Ia turut serta bergabung dengan paguyuban wali murid VIII-D dalam mensosialisasikan pembuatan kue lumpur, sebuah jajanan tradisional khas Indonesia. Keunikan lainnya, Mrs. Jia Jia menggunakan dua bahasa asing, yaitu Inggris dan Mandarin, yang diterjemahkan oleh salah satu wali murid yang memahami kedua bahasa tersebut.
Sebagai puncak acara, pada 12 Februari 2025, MTsN 1 Banyuwangi akan menggelar bazar makanan dan minuman. Dalam kegiatan ini, setiap kelas akan menjual hasil buatan mereka di stand-stand yang telah disediakan, sekaligus memberikan pengalaman langsung kepada siswa dalam dunia kewirausahaan.
Wakil Kepala Madrasah bidang Kurikulum, Kur Asriatun, S.Pd., menyampaikan apresiasinya terhadap keterlibatan seluruh elemen dalam P5RA kali ini.
“Kegiatan P5RA Kewirausahaan ini sangat bermanfaat untuk membentuk karakter siswa yang kreatif, mandiri, dan inovatif. Dengan adanya kolaborasi antara guru, wali murid, dan siswa, pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dan bermakna. Kehadiran Mrs. Jia Jia juga menambah wawasan siswa tentang budaya dan bahasa asing. Semoga pengalaman ini bisa menjadi bekal berharga bagi mereka di masa depan,” ujarnya.